Juventus Pinjam Bendtner dari Arsenal |
Majalahsoccer.com - Turin - Proses pencarian penyerang baru yang dilakukan Juventus akhirnya selesai sudah. La Vecchia Signora resmi menggaet Nicklas Bendtner dengan status pinjaman dari Arsenal.
Sepanjang musim panas ini, Juve memang berburu amunisi baru di lini depan. Mereka sempat mendekati Robin van Persie, Stevan Jovetic, dan Dimitar Berbatov, tapi ketiganya gagal didatangkan.
Setelah dipastikan gagal mendapatkan Berbatov, Juve langsung mengalihkan bidikan ke Bendtner. Proses negosiasi dengan Arsenal pun berjalan lancar. Setelah tes medis dan menyepakati deal pribadi dengan si pemain, mereka akhirnya resmi meminjam striker internasional Denmark itu selama semusim.
"Nicklas Bendtner kini adalah pemain Juventus. Pihak klub telah mencapai kesepakatan dengan Arsenal melalui opsi peminjaman hingga 30 Juni 2013," demikian keterangan di situs resmi Juve.
Sejak memulai debut di Arsenal 2005 lalu, karier Bendtner tak berjalan cukup mulus. Striker 24 tahun tersebut hanya bermain sebanyak 157 kali dengan mencetak 45 gol. Bendtner juga sempat dipinjamkan ke Birmingham City pada musim 2006-2007, lalu ke Sunderland di musim lalu.
Bendtner menjadi pemain Denmark kesembilan yang memperkuat Juventus. Sebelumnya, sudah ada nama-nama seperti John Hansen, Carl Praest, atau Michael Laudrup.
|
NAMA ANDA
MASUKKAN TOMBOL TWEET DISINI |
|